Bagi para pemburu ombak dari seluruh dunia yang datang ke
Seperti hal Pantai Lakey di kabupaten Dompu di Pulau
Pantai Nembrala memiliki ombak berskala internasional sehingga tidak heran jika banyak wisatawan mancanegara yang mengunjunginya. Suasana Pantai Nembrala masih jauh dari keramaian sehingga kebanyakan dari pengunjung lebih gemar bermain dengan tingginya ombak di pantai ini.
Pantai Nembrala terletak di pulau Rote, sebuah pula yang terletak di ujung selatan wilayah negara Indonesia . Pulau Rote masuk dalam wilayah pemerintahan provinsi Nusa Tenggara Timur.
Untuk mencapai pulau ini anda harus melakukan penerbangan dari Bali menuju kota Kupang (bandara El Tari). Sesampainya di Kupang anda dapat menginap terlebih dahulu di kota ini atau jika anda ingin langsung menuju pulau Rote perjalanan dapat dilanjutkan dengan mobil menuju Pelabuhan Tenau sekitar 30 menit.
Ada dua metode penyebrangan yang dapat anda lakukan dari Pelabuhan Tenau ke Pulau Rote yaitu dengan menumpang kapal Ferry menuju Pantai Baru (Pelabuhan di Pulau Rote) dimana perjalanan dilakukan sekitar 3-4 jam atau dengan menggunakan kapal cepat menuju Kota Ba’a dengan waktu tempuh sekitar 40-60 menit.
Jika anda melakukan perjalanan menuju Pantai Baru, maka anda harus melanjutkan perjalanan dengan mobil menuju Ba’a yang kemudian dilanjutkan dengan perjalanan ke Nembara sekitar 1,5 jam.
Lihat Peta Lebih Besar
Lihat Juga :